Masyarakat Aceh Kanada Berdoa Kepada Tengku Hasan M. di Tiro 7 Hari Berturut-turut

Masyarakat Aceh Kanada Sedang berdoa untuk Almarhum Tengku Hasan M. di Tiro, yang bertempat di Menasah Aceh yang terletak di Vancover BC, Kanada (Foto/Tgk Hamdani Hamid/Waa].

WAA Sabtu 21/06/2010, Masyarakat Aceh Kanada Berdoa Kepada Tengku Hasan M. di Tiro 7 Hari Berturut-turut

Oleh: Tarmizi Age

KANADA - Salam kami buat seluruh bangsa Atjeh diseluruh penjuru dunia dimana saja beradabaik di dalam maupun di diluar negeri, Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun, sebuah ucapan dari masyarakat Aceh Kanada atas meninggalnya Tengku Hasan M. di Tiro pada 03 juni 2010 di Aceh tulis Tgk Hamdani Hamid akivis World Achehnese Association yang berdomilisi di sana.

Menurut Tgk Hamdani Hamid, meninggalnya Tengku Hasan M. di Tiro merupakan satu kehilangan bagi bangsa, dengan kepergiannya kita juga kehilangan seorang  tokoh politik besar Aceh.

Wafatnya Tengku Hasan M. di Tiro yang telah rela meninggalkan isteri, anak dan harta yang bergelimpangan di US untuk memperjuangkan harkat dan martabat bangsa bukan petanda hilangnya sejarah dan berakhirnya perdamaian yang telah dibina sejak 30 tahun yang lalu.

Kita masyarakat Aceh perlu menjadikan Pidato terakhir Tengku Hasan M. di Tiro di mesjid Baiturrahman Banda Aceh “Jangan lupa dengan sejaran Lampau”yang  melukiskan betapa besarnya sejarah yang telah Endatu (nenek moyang) kita rintis di masa silam yang sangat gemilang sebagai satu hal yang cukup berarti bagi generasi kita, dan selanjutnya kita akan lakukan apa lagi untuk Aceh adalah menjadi pririotas dan tanggung jawab kita semua.

Kami masyarakat Aceh di Vancouver Canada mendoakan dan tahlilan kepada Tengku Hasan M. di Tiro sejak malam jumat 3 juni 2010 berturut -turut selama 7 hari serta diakhiri dengan nujoh (hari ketujuh) yang kami adakan selesai shalat ashar hingga selesai, kemudian kami teruskan dengan kenduri alakadar pada sabtu malam 12 Juni 2010 yang bertempat di Meunasah Aceh Kanada, dengan di pimpin oleh Tgk. Bakri Isa, Tgk Hamdani Hamid dan Tgk Salami Husen, sebut Tgk Hamdani Hamid salah seorang Aktivis World Achehnese Association yang juga salah seorang tokoh masyarakat Aceh di Kanada.


Previous Post Next Post