WAA Mengadakan Sayembara Menulis Berhadiah

Logo Waa

WAA  – Kamis 16/07/2009, Salam sejahtera kepada seluruh rakyat Aceh yang berbahagia di seluruh dunia.

Denmark - World Achehnese Association (WAA) akan menyelenggarakan sayembara menulis yang bertemakan ’Konflik Aceh’ dan ’Perdamaian Aceh’ bagi semua elemen masyakat Aceh tanpa pengecualian, usia, jenis kelamin, status sosial dan latar belakang pendidikan.

Panitia Sayembara akan menerima Tulisan dari peserta mulai tanggal 17 Juli 2009 sampai dengan tanggal 21 Agustus 2009. Tulisan yang sampai diluar dari kurun waktu yang telah di tetapkan tidak akan di proses.

Tulisan dapat di kirim langsung ke alamat E-mail atjehwaa@gmail.com dalam bentuk PDF atau di kirim melalui post ke alamat, Sekretariat World Achehnese Association (WAA), Molleparken 20, Post 9690, Fjerritslev, Denmark.

Tulisan akan dinilai oleh panitia penilaian dari WAA untuk kemudian dipilih 3 (tiga) nominator dan 3 (tiga) harapan pemenang yang tulisannya paling menarik dan berkesan.

Adapun sistim penilaian tulisan meliputi:
1. Tulisan mudah di pahami oleh tim penilai.
2. Tulisan peserta menarik untuk dibaca atau tidak atau justru membosankan? Yang tulisannya paling menarik dan berkesan akan mendapat nilai tertinggi.
3. Keputusan tim penilai tidak dapat di ganggu gugat.

Ketentuan khusus tulisan adalah:
1. Tulisan asli bukan ciplakan, saduran atau terjemahan
2. Judul tulisan di sesuaikan dengan salah satu tema diatas, atau penggabungan kedua tema tersebut yaitu ”Konflik Aceh ” dan ”Perdamaian Aceh”
3. Penulis harus melampirkan data diri atau identitas lengkap yaitu: nama lengkap, alamat lengkap dan kontak person baik berupa nomor telepon ataupun alamat email.
4. Panjang tulisan minimal 500 kata, maximal tak terbatas.
5. Tulisan bisa di tulis menggunakan bahasa Melayu atau Aceh.

Output (hasil) yang di harapkan dari perlombaan menulis yang akan dilaksanakan oleh World Achehnese Association (WAA) adalah:
1. Membudayakan budaya menulis bagi semua elemen masyarakat Aceh.
2. Akan melahirkan penulis Aceh yang handal.
3. Menjadi wadah mencari bibit penulis Aceh.
4. Akan ada analisa masaalah dan solusi penyelesaian yang kemungkinan bisa di terapkan dan diimplementasikan dalam masyarakat khususnya di Aceh.
5. Pempromosian Aceh baik di tingkat Nasional maupun Internasional melalui tulisan yang di hasilkan dari perlombaan tersebut, baik berupa pementasan pameran tulisan maupun membukukan 100 tulisan terbaik yang akan di terbitkan.
6. WAA juga akan berusaha untuk menayangkan tulisan para peserta yang di anggap layak, setiap hari di situs www.waa-aceh.org   dimulai setelah pengumuman pemenangnya di siarkan.

Total Hadiah adalah:
1. Juara Pertama (I) Rp 1.300.000 (Satu juta tiga ratus ribu rupiah)
2. Juara Kedua (II) Rp 1.100.000 (Satu juta seratus ribu rupiah)
3. Juara Ketiga (III) Rp 900.000 (Sembilan ratus ribu rupiah)
4. Harapan Pertama (I) Rp 700.000 (Tujuh ratus ribu rupiah)
5. Harapan Kedua (II) Rp 500.000 (Lima ratus ribu rupiah)
6. Harapan Ketiga (III) Rp 300.000 (Tiga ratus ribu rupiah)

Bagi setiap pemenang juga akan menerima piala dan piagam dari World Achehnese Association.

Pengumuman semua pemenang akan diumumkan pada tanggal yang akan di tetapkan kemudian oleh panitia penyelenggara dalam hal ini WAA Headquarter Denmark.

Terima kasih atas partisipasi dan dukungannya.

Kamis 16 Juli 2009
Fjeritslev, Denmark

TeamWorld Achehnese Association (WAA)
Ban sigom donja keu Aceh!
Previous Post Next Post