WAA News - World Achehnese Association ( WAA)
Mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1436 H – 25 Oktober 2014 M.
Semoga hari-hari yang akan datang lebih baik dari hari-hari yang telah berlalu,
dan apa yang telah kita lakukan di tahun sebelumnya menjadi suatu dorongan untuk
terus bercermin dalam meningkatkan keimanan kita, sesuai dengan perintah Allah
SWT dan mudah-mudahan apa yang kita lakukan akan mendapat keridhaan dari
padaNya.
Di Tahun Baru Islam, 1 Muharram ini hendaknya menjadi
momentum perubahan diri untuk mengeratkan ukhwah islamiyah dalam membangun
peradaban Islam yang bermartabat, yaitu peradaban yang penuh dengan nilai-nilai
mulia dan cita-cita kebangkitan Islam. Jangan kita sia-siakan
kemsempatan yang ada, ambil peluang yang telah Allah berikan ini untuk selalu mensyukuri
dan membekali sebaik-baik bekalan sesuai tuntunan Islam melalui konsep ” Tapeubeuët njang geusuroëh tapeudjiôh
njang geuteugah ” (Amalma´ruf nahi
munkar) yaitu melakukan apa yang diperintahkan dan meninggalkan apa yang
dilarang.
Pada hari Sabtu 01/11/14, bertepatan 8 Muharram. Aktivis WAA mengambil
kesempatan bersilaturrahmi dan melakukan doa bersama di Flistedvej 10,900 kota Aalborg.
Menyambut Tahun baru Islam kali ini, kami membuat secara sederhana dengan semangat
penuh ukhwah dan doa bersama.
Semoga Tahun baru Islam kali ini dan tahun yang akan datang agar terus
bermuhasabah diri dalam mempersiapkan bekalan di dunia untuk menuju akhirat.
Wareeh